Siap-Siap Gadget & Ponsel CDMA Bakalan Tak Terpakai

Teman-teman jangan buru-buru beli Ponsel berbasis CDMA soalnya Mba Meong dengar kabar nantinya komunikasi berbasis teknologi Code Division Multiple Access ( CDMA ) bakalan mati ! Pnatesan saja kini perusahaan-perusahaan komunikasi berbasis CDMA sudah seperti mati suri & sulit berkembang contohnya saja Fren,StarOne,Esia,Flexi. Yang masih bertahan karena memiliki modal kuat hanyalah SmartFren yang kini merajai pasar kelas CDMA.


Namun hingga kini belum ada keputusan resmi dari pemerintah apakah nantinya CDMA akan benar-benar ditutup karena hingga saat ini masih banyak orang Indonesia yang memakai teknoligi usang ini.Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) sudah memastikan akan mengganti teknologi CDMA dengan mengalihkannya ke teknologi Long Term Evolution (LTE) yang berbasis GSM.

Vendor perangkat seluler seperti Samsung juga sudah berhenti memproduksi perangkat berbasis CDMA karena memang di negara lain, teknologi tersebut sudah jarang atau bahkan tidak dipakai.Selain pelanggan yang rugi karena handset nya tidak lagi bisa dipakai, pelayanan selama proses migrasi pun diprediksi akan terganggu.

0 komentar:

Posting Komentar