Proses Seleksi Pemain Timnas U-19

Ketika Mba Meong melihat penampilan Timnas U-19 menjadi juara, Mba Meong berpendapat bahwa dimasa depan para pemain yang kini menjadi pemain inti Timnas U-19 bisa lebih baik dari pemain senior mereka yang kini minim prestasi. Para pemain Timnas U-19 tentunya dipilih berdasarkan proses seleksi yang ketat.Penasaran dengan proses seleksinya, Mba Meong coba cari info dan memang terdapat syarat-syarat khusus yang harus bisa dilalui jika ingin bergabung dengan Timnas Indonesia U-19. Menurut Indra Sjafri sang pelatih Skuat Garuda Jaya ini menyebut pada setiap tahapan-tahapan tersebut ada syarat yang harus dipenuhi.


"Pertama, kita lakukan pengamatan visual. Kita lihat cara mereka bermain. Kalau dari pengamatan itu mereka bagus, kita akan uji, apakah mereka memiliki empat item kemampuan yang kita mau," jelas coach Indra."Kita akan lihat apakah mereka punya skill, fisik, kecerdasan taktik dan mental yang bagus. Kalau semua ini mereka miliki, kita akan beri kesempatan mereka untuk masuk Timnas," jelasnya.

Sebelumnya, Indra Sjafri dan tim pelatih Timnas U-19 melakukan seleksi pemain yang mengambil tempat di Stadion Brantas Batu, Minggu.Setelah menyaksikan talenta-talenta muda itu menunjukkan kebolehannya, Indra Sjafri menyebut Batu, seperti 43 kota lain yang telah dia kunjungi, berlimpah talenta berbakat. Namun, tidak semudah membalikkan telapak tangan, untuk memasukkan pemain-pemain tersebut ke Timnas U-19 saat ini."Yang jelas, saat ini kita sudah ada tim yang kualitasnya sudah kita ketahui semua. Kalau memang ada yang kualitasnya sama atau di atas, pasti akan kita coba," pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar