Dokter Ini Rela tak Dibayar Bahkan Biayai Pengobatan Pasien

Disela-sela ramainya kasus dokter yang dituntut akibat malpraktik yang Mba Meong tonton di Televisi serta anggapan bahwa biaya berobat sangat mahal dan dokter serta rumah sakit lebih berorientasi komersial, ternyata Mba Meong mendapati berita yang dapat menggugah kesadaran kita akan jasa mulia seorang dokter seperti yang Mba meong baca dari situs berita Merdeka.com.


Diberitakan di Kota Solo, Jawa Tengah ada seorang dokter yang begitu dikenal dan dicintai masyarakat. Nama lengkapnya adalah Lo Siaw Ging, atau lebih akrab disapa dokter Lo.Pria keturunan Tionghoa yang saat ini berusia 78 tahun ini populer bukan hanya karena diagnosa dan obat yang diberikannya selalu tepat, namun ia juga tidak pernah pasang tarif pada pasiennya. Bahkan dari 60 persen pasiennya tidak membayar biaya periksa.

Kepada pasien yang tidak mampu Lo juga memberikan kemudahan. Selain tak dikenakan biaya periksa, mereka juga diberikan obat secara cuma-cuma. Jika obat yang dibutuhkan tak tersedia, Lo memberikan resep untuk ditukarkan obat ke apotek terdekat. Setiap bulan tagihan dari apotek kadang mencapai Rp 10 juta. Tetapi syukur ada beberapa donatur yang membantu.

Menurut Lo, panggilan hati untuk mengabdi ke masyarakat lebih kuat dibandingkan hanya mementingkan materi.Dokter Lo membuka praktik di Jalan Yab Tjwan Bing No 7, Jagalan. Dia membuka praktik setiap hari, pagi dan sore, kecuali Minggu.

0 komentar:

Posting Komentar